Pengertian dan Fungsi Domain

Halo Sobat selamat datang. Sekarang ini saya akan share pengertian serta fungsi domain. Jika Sobat belum mengetahui apa itu domain Sobat bisa menyimak penjelasan berikut.
Pengertian Domain
Domain adalah suatu nama yang unik, yang biasanya digunakan sebagai pengidentifikasi sebuah server baik itu web server ataupun email server, selain itu bisa juga diartikan sebagai nama unik yang digunakan untuk pengidentifikasi nomer IP sebuah komputer server.

Domain juga bisa diartikan sebagai sebuah kesatuan dari sebuah situs web. Domain terkadang dikenal dengan istilah URL atau Alamat Website. Domain juga memiliki format huruf, angka, dan simbol sebagai nama URL situs web, jadi Sobat bisa membuat alamat website sesuai keinginan Sobat.

Fungsi Domain
Fungsi domain adalah untuk memudahka user yang terhubung ke jaringan internet untuk dapat mengakses suatu website, selain itu domain juga untuk mempermudah kita untuk mengingat alamat situs web tanpa harus memasukan alamat ip address untuk mengakses web server tersebut.

Saya berikan contoh, pada saat Sobat ingin mengakses situs website google.co.id, maka Sobat tidak perlu mengakses google.co.id dengan alamat ip address(103.234.122.234). Jika Sobat mengakses google.co.id memakai ip address maka Sobat tetap akan diarahkan ke halaman utama google.co.id.

Jadi intinya sama aja Sobat saya sarankan langsung mengakses google.co.id jangan 103.234.122.234 karena bikin bingung kan ada banyak angka nya, ya seandainya Sobat ingin pakai 103.234.122.234 ya silahkan terserah Sobat.
Baca Juga : Daftar Lengkap Nama Domain dari Setiap Negara
Mungkin cukup sekian dulu mengenai pengertian dan fungsi domain. Oke semoga bermanfaat dan membantu Sobat. Terima kasih .

Posting Komentar

0 Komentar